Cari Tiket Kereta Api Online Lebih Mudah Lewat PegiPegi
RiauMagz.com - Cari Tiket Kereta Api Online Lebih Mudah Lewat PegiPegi
Di era digital yang rasanya dunia diujung jari ini banyak memberi manfaat positif terutama untuk tentang teknologi. Misalnya saja dalam hal transportasi, dulu kalau mau bepergian kita akan datang ke perusahaan travel agent untuk pesan tiket atau langsung ke loket. Butuh antrian yang panjang, abis itu jadwal perjalanannya juga tidak tahu. Sampai dilokasi ternyata jadwal perjalanan yang kita inginkan tidak ada. Akhirnya pulang dengan kecewa.
Kini dengan adanya kemajuan teknologi khususnya untuk transportasi kita mengenal sistem pembelian tiket secara online. Misalnya nih, mau naik kereta api ke luar kota, sekarang kita bisa beli tiket kereta api online. Sesekali pingin donk nyobain jenis transportasi lain selain pesawat terbang atau bis antar kota antar provinsi. Lebaran kemarin ketika berkesempatan pulang ke Medan kan disana ada kereta api tuh. Jadi salah satu jadwal liburan sempena lebaran adalah mencoba transportasi kereta api
Anak-anak juga antusias dengan rencana ini, jadilah kami sekeluarga dengan saudara mencari rute kereta api ke luar kota. Ngga jauh-jauh sih, cuma ke Binjai aja dengan waktu tempuh lebih kurang 30 menit anak-anak udah senang sekali bisa naik kereta api. Soalnya di Pekanbaru belum ada transportasi jenis kereta api.
Karena ini pengalaman pertama Saya juga naik kereta tentu kepo donk tentang transportasi satu ini. Kemana saja rutenya, jadwal perjalanannya dan cara pesan tiket kereta apinya. Karena dunia sudah di ujung jari tadi langsung buka aplikasi pegipegi, klik kereta api. Woh.. informasinya lengkap loh, sampai lokasi wisata andalan di tiap kota juga ada. Jadi memudahkan kita untuk bisa atur jadwal kunjungan juga kan.
Di pegipegi saya fokus ke kota Jogja, hmm ada keinginan ke sana sih soalnya dulu pernah tapi cuma sebentar dan ngga puas jalan-jalan. Dengan cari tiket kereta api online kita bisa tahu tiket didapat dari kota mana menuju ke mana. Misal: yang dari Jakarta mau ke Jogja, stasiun KA nya ada di Gambir, Jatinegara, Manggarai, Jakarta Kota, Pasar Senen, Tanah Abang dan Tanjung Priuk. Kalian bisa pilih salah satunya.
Setelah itu isi kolom Pergi dan Pulang, Jumlah Penumpang dan Kelas kereta api yang diinginkan. Mulai dari Bisnis, Eksklusif hingga Ekonomi. Udah deh, Cari Tiket di Pegipegi. Pemesanan tiket kereta api online lewat pegipegi bisa dilakukan minimal 90 hari sebelum keberangkatan dan maksimal 3 jam sebelum keberangkatan. Jadi bisa pilih-pilih dulu nih sebelum pesan tiket dan bisa diskusi dulu sama keluarga tentang segala printilan perjalanan apalagi kalau bawa anak-anak.
Jika sudah punya tiket kalian bisa tukar E-ticket kalian dengan memanfaatkan fasilitas Mesin Cetak Tiket Mandiri di stasiun untuk mencetak tiket atau boarding pass. Ini salah satu kemudahan kalau kalian cari tiket kereta api online ya. Jadi ngga perlu repot antri ke loket loh. Ini juga memudahkan sekaligus mendidik kita untuk mandiri dan merasakan pengalaman perjalanan dengan mengandalkan diri sendiri. Gimana? merasa tertantang ngga?
Abis tukar E-ticket langsung bisa check in dengan memastikan kalian naik kereta dengan gerbong dan nomor kursi yang sesuai dengan tiket yang dipegang demi kenyamanan dan keamanan selama di perjalanan. Jika semua proses berjalan lancar, saatnya menikmati perjalanan ke Jogja... yiieeeyy...
Saat ini PT KAI juga telah banyak melakukan perbaikan dari segala lini misalnya fasilitas yang bisa didapat dengan naik kereta api yaitu perbandingan jumlah tempat duduk dengan tingkat kelasnya. Kemudahan membeli tiket salah satunya dengan cara online, kenyamanan kursi serta fasilitas pendukung lain colokan listrik, AC, toilet dan gerbong khusus yang menjual makanan.
Untuk tambahan informasi nih, di pegipegi kalian ngga cuma bisa mendapatkan tiket kereta api online aja loh. Tiket pesawat dan hotel juga ada. Nikmati juga harga promo dan tips travel lewat pegipegi. So, jangan bingung lagi ya, mudahkan perjalanan kalian dengan pegipegi.
ISI IFRAME YOUTUBE
RiauMagz, Wisata Riau