RIWAYAT TENGKU EMBUNG BADARIAH
Disusun oleh DADANG IRHAM 20 maret 2020
BAGIAN 6
BAGIAN 6
Tengku Embung/Ambang Badariah binti Sultan Abdul Jalil Alamuddin Syah merupakan putri tertua dari Raja Alam hasil perkawinan beliau dengan Daeng Tijah binti Daeng Pirani. Tengku Embung Badariah diperkirakan lahir pada tahun 1751/1752 di Siantan atau Siak??. Beliau menikah dengan Syaid Usman Syahabuddin yang konon mas kawinnya berupa sekeranjang/seraga mata lanun yang sering mengganggu jalur perdagangan Kerajaan Siak. Perkawinannya dengan Syaid Usman diperkirakan terjadi pada tahun 1771.
Dalam silsilah Raja-raja Siak Sri Indrapura, Pelalawan dan Tebing Tinggi mencatat bahwa turunan Tengku Embung Badariah dengan suaminya Syaid Usman inilah yang berkekalan menjadi Raja-raja Siak dan Pelalawan serta menjadi penguasa Tebing Tinggi. Turunan ini pula yang namanya hampir lengkap ditulis oleh para pencatat nasab keturunan Kerajaan Siak Sri Indrapura.
Perkawinannya dengan Syaid Usman membuahkan beberapa orang anak antara lain Tengku Awi (Tengku Tuwah), Tengku Putih/Long Putih, Tengku Tengah (Tengku Hitam), Tengku Udo Syaid Ali (Sultan Assyaidis Syarif Ali Abdul Jalil Syaifudin yang merupakan Sultan Siak ke 7 dan Sultan Siak pertama yang berdarah keturunan arab), Tengku Syaid Abdurrahman (Assyaidis Syarif Abdurrahman Fakhruddin Yang Dipertuan Besar Kerajaan Pelalawan) serta Tengku Busu Syaid Ahmad (Panglima Besar Yang Dipertuan Muda Tebing Tinggi).
Sebagai anak perempuan tertua dari Permaisuri seorang Sultan dan sesuai aturan adat lembaga kerajaan yang menganut sistem adat Perpatih dan Temanggung maka telah menjadi hak Tengku Embung setelah dewasanya untuk menggantikan peran ibunya sebagai pemegang amanah Regalia Kerajaan yang sangat penting dalam penobatan seorang Raja atau Sultan.
Tengku Embung Badariah adalah ibu dari para Sultan Siak dan Raja serta Sultan Pelalawan dan Penguasa Tebing Tinggi. Beliau wafat di Senapelan dan dikuburkan di Komplek Pemakaman Bukit Pekuburan di Pekanbaru tanpa di ketahui tahun pasti kewafatannya karena tak ada catatan yang menuliskannya.
Catatan :
Bersambung ke bagian tulisan lainnya : mengenai 6 (enam) makam utama dalam Komplek Makam Marhum Pekan tersebut dirinci dalam tulisan berikut ini :
- Makam Sultan Siak IV Sultan Abdul Jalil Alamuddin Syah
- Makam Sultan Siak V Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazam Syah
- Makam Syaid Syarif Usman Syahabuddin
- Makam Sultanah Khadijah / Daeng Tijah / Tengku Puan binti Daeng Perani
- Makam Tengku Embung Badariah binti Tengku Alam
- Makam Syaid Zen Al Jufri alias Tengku Pangeran Kesuma Dilaga
RiauMagz, Sejarah Riau, Sejarah Siak, Sejarah Pekanbaru.